AFP
London - Deco mencetak satu gol luar biasa kala Chelsea menghajar Bolton 2-0 awal bulan ini. Tapi pada dua laga setelahnya, Deco malah tampil biasa saja. Melempem karena digigit hawa dingin bulan Desember?
Dalam debutnya untuk Chelsea di Premiership, Deco langsung unjuk gigi. Di bawah sinar matahari bulan Agustus, pemain asal Portugal itu menyumbang satu gol kal timnya melumat Portsmouth 4-0.
Sepekan setelahnya Deco kembali bikin gol, kali ini ke gawang Wigan. Dia jadi penentu kemenangan Chelsea, karena gol tersebut menjadi satu-satunya dalam pertandingan.
Terakhir, satu gol lagi dicatatkan ke gawang Bolton pada 6 Desember lalu. Di tengah kotak penalti lawan, dia menyambut sebuah umpan lambung dengan tendangan salto.
Memang, sebagai gelandang bukan tugas Deco untuk terus-terusan membobol gawang lawan. Namun, penampilannya setelah partai lawan Bolton tetap saja kurang mengesankan. Tampil jadi starter, Deco tak kuasa berbuat apa-apa saat timnya ditahan imbang West Ham dan Everton.
"Saat cuaca bagus, tentu dia tampil baik. Anda sudah melihat beberapa aksi luar biasa dia dan itu tak mengejutkan, dia memang pemain berkualitas," nilai Ian Wright di The Sun, Rabu (24/12/2008).
"Tapi sekarang (hawanya) dingin sekali dan inilah momen di mana Chelsea harus berjuang keras di kandang dan tandang," lanjut eks bintang Arsenal yang aktif jadi pengamat sepakbola tersebut.
Wright menilai bahwa karakteristik Deco yang bukan tipikal pemain pejuang, plus baru menjalani debutnya di Inggris, bakal membuat pemain tersebut terkaget-kaget menghadapi situasi yang tengah dihadapinya saat ini.
"Saat Anda sedang menang, dia akan mengilap. Ketika Anda butuh dia untuk berusaha keras, umpan-umpannya ngawur dan orang-orang juga jadi lebih menambah beban dia," papar Wright.
Dengan dua hasil seri yang baru saja dituai Chelsea, plus tekanan yang mulai hadir di Stamford Bridge, Wright tak pelak menyebut bahwa periode ini sama sekali bukanlah "waktunya" Deco. "Akan sulit buat dirinya untuk unjuk gigi saat ini tapi tergantung dirinya untuk membuktikan apa dia punya yang dibutuhkan untuk berhasil di Liga Primer."
Deco berpeluang langsung mematahkan penilaian Wright tersebut dengan membawa Chelsea meraih hasil maksimal di laga boxing day kontra West Brom, Jumat (26/12/2008), yang disusul dengan laga kontra Fulham dua hari setelahnya. Dalam lima partai terakhir, Chelsea baru bisa sekali menang, yakni lawan Bolton.
Kurang Oke karena Dingin, Deco?
Label: Sport News
0 komentar:
:f :D :) ;;) :x :$ x( :?
:@ :~ :| :)) :( :s :(( :o Posting Komentar